Program RTLH Purnawirawan Bantuan Kasad Yang Dikerjakan Kodim 1404/Pinrang Mulai Merangkai Dan Memasang Rangka Atap

Pinrang_ Program RTLH bantuan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., milik Serma Purnawirawan Hasanuddin di Desa Malimpung Kecamatan Patampanua Kabupaten Pinrang yang dikerjakan oleh Kodim 1404/Pinrang saat ini memasuki tahap pemasangan balok untuk atap, Jum'at (19/07/2024).

Dalam proses pembangunan rumah Serma Purnawirawan Hasanuddin memasuki tahapan pemasangan rangka atap dari bahan kayu jati merah yahg dikenal sebagai kayu kuatb kelas I dan awet II, yang kualitasnya tidak diragukian lagi. Bahkan jenis kayunjati merah sangat tahan terhadap serangan rayap.

Danramil-05/Patampanua Kodim 1404/Pinrang Kapten Inf Abdul Muin yang memimpin pekerjaan RTLH mengatakan bahwa berkat gotong-royong anatar personel Kodim 1404/Pinrang dengan warga setempat, pemasangan rangka atap rumah Serma Purnawirawan hasanuddin cepat selesai. Disamping itu karena pengerjaannya dilakukan orang-orang yang professional dibidangnya semakin membuat tahapan-tahapan pembangunan rumah sangat cepat.

Sementarab itu Serma Purnawirawan Hasanuddin yang ikut langsung berbaur bersama personil Kodim 1404/Pinrang dan warga setempat mengaku sangat senang, karena menurutnya dengan datangnya warga membantu secara suka rela menandakan bahwa keberadaannya di Desa Malimpung sebagai Purnawirawan TNI diterima dengan baik oleh warga.